Dakwah, Pengobatan, Tausiyah

  • Breaking News

    Doa Saat Terkejut Ketika Bangun tidur

    Galih Gumelar - Doa terkejut bangun tidur termasuk praktik yang dianjurkan dalam Islam. Saat sedang tidur, ketenangan dan kenyamanan adalah hal yang banyak orang ingin penuhi. Ini dikarenakan tidur tidak dalam keadaan nyaman atau pulas. Seringnya ia akan merasa berat saat bangun di pagi hari, atau masih merasa lelah.

    Beberapa orang ada yang terbangun tiba-tiba dari tidurnya (seperti orang kaget) karena beberapa sebab. Misalnya mimpi buruk atau mendengar suara yang sangat kencang.

    Nah, peristiwa seperti ini pernah dialami oleh seorang sahabat Nabi Saw. yang menceritakan kalau ia sering terbangun tiba-tiba saat tidur. Lalu Nabi Saw. mengatakan – seperti yang diriwayatkan oleh Ibn Sunni,



    إذا أويت إلى فراشك فقل: أعوذ بكلمات الله التامة من غضبه ومن شر عباده ومن همزات الشياطين وأن يحضرون.

    “Jika engkau ingin pergi tidur, berdoalah terlebih dahulu: “A’udzhu bi kalimaatillahit tammaati min gha dhabihi wa min syarri ‘ibaadihi wa min hamazaatis syayaathin wa an yahdhuruun (Aku berlindung menggunakan seluruh kalimat-kalimat Allah, dari kemurkaan-Nya, dari keburukan hamba-hamba-Nya, dari bisikan-bisikan para setan, dan dari kehadiran setan itu kepadaku”.

    Doa di atas juga terdapat dalam hadis riwayat Sunan Abi Dawud dan Sunan al-Tirmidzi. Abdullah bin ‘Amr, salah seorang sahabat Nabi, mengajarkan doa tersebut kepada anak-anaknya ketika sudah mulai baligh.

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Al - Quran

    Kisah

    Promo